Jumat, 06 Juli 2012

Timnas SEA Games 2013 Akan Berlatih Di Negeri Belanda

ketua-umum-pssi-djohar-arifin-husein

Dalam menghadapi event SEA Games 2013 di Myanmar yang akan datang,Timnas yang akan berlaga di acara tersebut rencananya akan melakukan latihan di negeri kincir Belanda.Hal ini di nyatakan oleh ketua umum PSSI Djohar Arifin Husein setelah memperbincangkan rencana itu kepada Presiden Sepakbola Belanda (KNVB) Micheal Van Praag di sela-sela EURO 2012 Polandia.

"Insya Allah KNVB siap membantu," ujarnya seperti dikutip Humas PSSI, Jumat.
Belanda di nilai memiliki fasilitas pendukung dan spor sains yang sangat lengkap di kota Zeis sekitar 1 jam perjalanan dari Amsterdam.

Di tambah lagi banyak klub yang bisa di ajak untuk uji coba
Menurut Djohar, pemain timnas perlu diberikan jam terbang yang tinggi. Mereka harus terbiasa bertanding dengan tim-tim yang kuat sehingga terbiasa mampu mengatasi situasi-situasi sulit ataupun tekanan dari tim lawan.
"Tim SEA Games ini adalah tim masa depan kita yang dipersiapkan untuk mengambil estafet dari para seniornya," katanya.






0 komentar:

Posting Komentar